Tuesday, March 25, 2014
Bebas Stress Meski Super Sibuk
Pekerjaan Super Banyak Tapi Jauh Dari Stres? Ini Tipsnya!
Masih kah Anda kesulitan menghandle pekerjaan yang banyak? Tentunya iya jawabannya. Pekerjaan bagi setiap orang adalah adalah hal yang menyenangkan, tapi sebagian lagi menganggap pekerjaan adalah hal yang buruk untuk di hadapi. Pekerjaan yang terlalu banyak tentu saja membuat Anda lelah, bosan bahkan stres yang berkelanjutan. Tapi pekerjaan Anda adalah hal yang tidak bisa Anda lewatkan. Tidak perlu sedih lagi ladies, seperti yang dilansir oleh allwomanstalk.cominilah beberapa tips yang biasa Anda gunakan untuk menghadapi pekerjaan yang super banyak plus cara menghilangkan stres
Bangun Lebih Pagi
Jika Anda mempunyai pekerjaan yang super banyak sudah seharusnya Anda bangun lebih awal. Bangun pagi akan membuat pikiran Anda fresh dan jauh dari stres. Anda juga dapat mempersiapkan beberapa hal sebelum berangkat kerja. Anda juga dapat melakukan olahraga atau jalan-jalan di pagi hari. Pekerjaan lancar kesehatanpun juga harus tetap terjaga.
Sarapan Pagi
Sebelum berangkat kerja jangan biarkan perut Anda kosong. Untuk pekerjaan yang banyak Anda membutuhkan energi yang banyak juga. Pekerjaan yang terlalu berlebih akan membuat Anda mudah terkena stres, jika Anda stres pekerjaan Anda juga tidak akan maksimal. Sebaiknya Anda mengonsumsi beberapa jenis makanan yang mengandung protein, karbohidrat dan sedikit lemak.
Membuat Jadwal
Membuat jadwal untuk rutinitas Anda juga perlu. Terkadang memang sulit untuk melakukan jadwal yang sudah Anda buat. Tapi dengan jadwal Anda akan lebih terarah dan disiplin. Pekerjaan Anda juga akan lebih lancar dan kebiasaan yang sudah Anda lakukan akan menjauhkan Anda dari stres.
Jangan Terlalu Memaksakan Diri
Meskipun pekerjaan menumpuk jangan sampai menekan diri Anda. Hal ini sangat berbahaya karena dapat membuat Anda stres dan tertekan. Serius boleh, tapi jangan lupakan untuk istirahat atau rileks sebentar. Jangan terlalu memaksakan diri Anda karena hal ini juga akan mempengaruhi kesehatan Anda. Tetap rileks dan santai pekerjaanpun akan mudah untuk terselesaikan.
Sumber :
http://www.vemale.com
Labels:
Dunia Kerja,
Stress,
Tips
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
Related Posts
-
A Bridge to Connect Imaginary Idea and Real Product Value proposition canvas terbagi menjadi dua bagian yaitu customer segment dan value pro...
-
Mendapat penghasilan belasan juta dari jabatan yang lumayan tinggi bisa jadi suatu pencapaian yang cukup bagi seorang anak muda. Namun itu t...
-
10 Pekerjaan Freelance yang Banyak Dicari dan Situs untuk Melamarnya Dengan semakin maju perkembangan teknologi saat ini, banyak pekerjaan...
-
Pagelaran olahraga sedunia, Olimpiade, yang tahun ini dilaksanakan di London, sungguh semarak. Semua olahragawan top dari seantero dunia ...
-
3 Konsultan Bisnis Terbaik Kelas Dunia Apakah kalian tahu kalau di Indonesia ada 3 konsultan bisnis kelas dunia yang ternyata turut memegang...
No comments:
Post a Comment